The Living Qur’an dan Masjid Makan-Makan Baitul Huda Bandung menggelar kajian inspiratif di Masjid Raya Al Jabbar pada Ahad, 26 Oktober 2025, mulai pukul 12.30 WIB. Lokasi acara di Ruang Pamer atau Aula Samping Galeri Rasulullah Saw, kajian ini akan membahas cara menemukan ketenangan melalui Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.
Kajian The Living Qur’an bertajuk “Kajian Inspiratif Spesial Bandung: Jalan Pulang Hati — Menemukan Ketenangan di Tengah Lelahnya Dunia” ini menghadirkan dua narasumber, yakni KH. Adi Pratama Larisindo (Pengasuh Masjid Sumuhu Yahya & Masjid Makan-Makan Baitul Huda, Founder Scale-Up Rezeki, Inisiator SIDAQ) dan Hj. Mirani Mauliza (Inspirator Hijrah, Founder Hijrah Ekstrem & Hijrah Peduli, Penulis Buku Best Seller Hijrah Ekstrem).
Acara ini gratis dan terbuka untuk umum dengan registrasi online melalui Gform. Tujuan kajian ini adalah untuk menemukan kembali makna ketenangan dan kebahagiaan melalui Al-Qur’an.